Juli 27, 2024

November 26, 2023 admin

Artificial Intelligence – Pengertian dan Jenisnya

Artificial Intelligence

Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan merupakan salah satu perkembangan teknologi yang saat ini telah banyak di manfaatkan di berbagai bidang. Ada banyak program AI yang mulai populer di gunakan pengguna belakangan ini.

Beberapa di antaranya seperti ChatGPT, Bing AI, Perplexity, Midjourney, dan masih banyak lagi. Semua program kecerdasan buatan itu memiliki kemampuan yang dapat membantu meningkatkan produktivitas pengguna.

Dengan bantuan AI, pekerjaan pengguna dapat di selesaikan secara lebih efektif dan efisien. Keberadaan AI yang semakin masif di masa ini kiranya dapat di jadikan momentum untuk pengguna terus mempelajarinya.

Oleh karena itu, artikel ini bakal menjelaskan secara lengkap mengenai pengertian AI hingga kelebihan dan kekurangannya. Lantas, sebenarnya apa itu Artificial Intelligence? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silahkan simak penjelasan di bawah ini.

Apa itu Artificial Intelligence ?

AI atau Artificial Intelligence adalah program yang merekayasa kecerdasan manusia untuk dapat di terapkan pada perangkat mesin atau sistem komputer. AI di buat dengan tujuan supaya komputer memiliki kemampuan berpikir, belajar, dan bertindak seperti manusia.

Untuk memiliki kecerdasan layaknya manusia, AI di bangun dengan beberapa program yang di antaranya seperti Machine Learning, Deep Learning, Natural Language Program dan Computer Vision.

Untuk di ketahui, Machine Learning adalah sistem yang dapat mempelajari pola dan membuat sebuah prediksi. Deep Learning merupakan sistem pembelajaran mesin dengan jaringan berlapis untuk mengatasi tugas-tugas kompleks dan pengolahan data besar.

Kemudian, Natural Language Program adalah sistem yang memungkinkan komputer untuk memahami, memproses, dan menghasilkan bahasa, yang mirip dengan cara kerja manusia dalam berinteraksi atau berkomunikasi.

Sementara itu, Computer Vision merupakan sistem yang dapat menginterpretasikan dan memahami informasi atau data visual. Dengan sistem ini, AI dapat mengenali objek-objek yang terkandung dalam gambar atau video.

Baca Juga : Bangun Gazebo di Rumah? Ini 5 Hal yang Wajib Dipertimbangkan

AI mencakup berbagai jenis sistem untuk membuat komputer atau perangkat mesin lainnya memiliki kecerdasan layaknya manusia. Di kutip dari laman Tech Target, AI memiliki fokus pada beberapa aspek keterampilan kognitif yang antara lain meliputi:

  • Pembelajaran (Learning): Aspek AI ini berfokus pada pengumpulan data dan pembuatan aturan untuk mengubahnya menjadi informasi yang dapat di ambil tindakan. Aturan ini di sebut algoritma yang dapat memberikan petunjuk pada komputer tentang cara menyelesaikan tugas tertentu.
  • Penalaran (Reasoning): Aspek kecerdasan buatan ini berfokus pada pemilihan algoritma yang tepat untuk mencapai hasil yang di inginkan.
  • Koreksi mandiri (Self-Correction): Aspek AI ini di rancang untuk terus menyempurnakan algoritma dan memastikan bahwa mereka memberikan hasil yang paling akurat.
  • Kreativitas (Creativity): Aspek AI ini di tujukan untuk dapat menghasilkan gambar, teks, musik, dan ide baru.

Dalam menjalankan aspek-aspek kognitif itu, AI memiliki sebuah cara kerja. Secara umum, cara kerja AI adalah dengan mempelajari terlebih dahulu data berjumlah besar yang di masukkan untuk menjadi sumber pengetahuan dan bahan latihan.

Kemudian, AI bakal menganalisis data untuk mencari korelasi dan pola antar data. Selanjutnya, AI akan menggunakan pola-pola tersebut untuk membuat prediksi atau keputusan tindakan.

Dengan cara kerja ini, misalnya, salah satu program AI seperti chatbot yang telah di latih dengan sekumpulan data besar dapat belajar untuk menghasilkan percakapan yang mirip seperti jawaban manusia.

AI terus berkembang dan bisa menghasilkan berbagai jenis tindakan, seperti mengolah teks, membuat gambar, dan mengolah audio. Itulah penjelasan mengenai pengertian AI. Saat ini, AI terdiri dari berbagai jenis. Lantas, apa saja jenis-jenis AI?

Jenis – Jenis Ai

Secara umum, AI dapat di kategorikan dalam empat jenis, yakni Reactive Machines, Limited Memory, Theory of Mind, dan Self-awareness. Adapun pemaparan yang lebih lengkap soal jenis-jenis AI tersebut adalah sebagai berikut.

1. Reactive Machines

Sistem kecerdasan buatan ini tidak memiliki ingatan dan bersifat spesifik untuk tugas tertentu. Contohnya adalah Deep Blue, program catur buatan IBM. Deep Blue dapat mengidentifikasi bidak di papan catur dan membuat prediksi atau keputusan langkah.

2. Limited Memory

Sistem kecerdasan buatan ini memiliki ingatan, sehingga mereka dapat menggunakan pengalaman masa lalu untuk memberikan informasi pada keputusan di masa depan. Beberapa fungsi dalam mobil yang bisa berkendara sendiri di rancang dengan sistem AI ini.

3. Theory if Mind

Sistem ini memiliki kecerdasan untuk memahami emosi. Jenis kecerdasan buatan ini dapat menyimpulkan keinginan manusia dan memprediksi perilaku. Kemampuan tersebut membuat AI menjadi semakin dapat membantu pekerjaan manusia.

4. Self-awareness

Jenis AI ini dapat memiliki rasa diri, yang memberi mereka kesadaran. Mesin dengan self-awareness dapat memahami keadaan mereka sendiri saat ini. Jenis kecerdasan buatan ini utnuk sekarang masih belum ada.

Itulah jenis-jenis AI. Dalam kehidupan sehari-hari, AI sudah banyak di manfaatkan untuk membantu berbagai pekerjaan.

November 25, 2023 admin

Survei Indikator Politik – Elektabilitas PDI-P Tertinggi

Survei Indikator Politik – Hasil survei indikator politik Indonesia menunjukkan, elektabilitas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) paling tinggi dari simulasi 18 lambang dan nama partai yang di teliti.

Hal ini terungkap dalam temuan survei tatap muka nasional yang di lakukan pada 27 Oktober sampai dengan 1 November 2023 perihal pemilihan anggota DPR jika di lakukan hari ini.

“PDI-P paling banyak di pilih 24,1 persen,” ungkap Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi, dalam rilis survei nya.

Di bawah PDI-P, ada Partai Gerindra dengan elektabilitas sebesar 14, 4 persen. Kemudian, Partai Golkar dengan angka 9,3 persen.

Selanjutnya, ada Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Nasdem yang bersaing ketat. PKB dengan 7,7 persen. Sementara Nasdem dengan 7.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memperoleh eletabilitas 6,2 persen. Di bawahnya ada Partai Demokrat 5,2 persen. Lalu ada Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 4,3 persen dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan angka 3 persen.

Di bawahnya, ada partai non-parlemen yakni Partai Persatuan Indonesia (Perindo) di posisi ke-10 dengan angka 1,5 persen.

Baca Juga Artikel Lain Hanya di bogorupdate.id

Ada delapan Partai politik yang berada dalam 1 persen, Mereka adalah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dengan 0,9 persen.

Kemudian, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) dengan angka 0,6 persen dan Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) dengan angka 0,2 persen. Lalu, Partai Butuh dengan angka 0,2 persen dan Partai Ummat dengan 0 persen.

Burhanuddin menuturkan, belum ada perubahan signifikan terkait elektabilitas parpol di banding survei yang di gelar pada pertengahan oktober lalu.

“Kecuali Partai Demokrat yang agak meningkat dari sebelumnya. Nasdem juga cenderung meningkat, terutama setelah Partai Demokrat keluar dari Kaolisi Perubahan,” jelas Baurhanuddin di kutip dari siaran YouTube Indikator Politik Indonesia.

Dalam survei 16-20 Oktober lalu, elektabilitas Partai Demokrat 4,4 persen dan Partai Nasdem sebesar 6,8 persen. Lebih lanjut Burhanuddin menuturkan, partai di bawah 4 persen dalam survei ini, belum tentu tak lolos parlemen. Mengingat adanya margin off error dan adanya undecided voters sebanyak 14,9 persen.

Adapun survei ini dilaksanakan secara tatap muka dengan jumlah sampel sebanyak 1.220 responden di 38 provinsi. Margin of error kurang lebih 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

 

November 25, 2023 admin

IHSG Bakal Menguat, Berikut Rekomendasi Saham Hari ini

IHSG Bakal Menguat

IHSG Bakal Menguat – Indeks Harga Saham Gabungan(IHSG) di proyeksikan melanjutkan penguatan. Sebelumnya IHSG pada penutupan berakhir di zona hijau pada level 6.977,66. IHSG menguat 19,65 persen atau 0,28 poin.

Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Maximilanus Nico Demus mengatakan, penguatan IHSG di topang oleh sentimen positif dari dalam negeri, yakni kesepakatan kerja sama pasok mineral kritis atau critical mineral agreement (CMA).

Nantinya, dalam jangka panjang Indonesia dapat memasaok turunan bijih nikel untuk kemudian di gunakan di industri kendaraan listrik Amerika Serikat.

“Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat IHSG berpotensi bakal menguat terbatas dengan support dan resistence di level 6.935 sampai 6.980,” kata Maximilianus dalam analisanya.

Maximilianus mengungkapkan, pemerintah juga mulai memperhatikan potensi nikel lewat kebijakan hilirisasi dan optimisme pemerintah untuk membentuk Indeks Nikel Indonesia yang tentunya akan memudahkan pemerintah dalam menyesuaikan kebijakan.

Di sisi lain, pasar tengah menantikan hasil notulensi atau minutes pertemuan FOMC yang menjadi kunci arah kebijakan AS kedepannya. Pengumuman rapat FOMC akan di umumkan pada 22 November 2023 mendatang.

Baca Juga : Bangun Gazebo di Rumah? Ini 5 Hal yang Wajib Dipertimbangkan

Sejalan dengan hasil FOMC, pemerintah AS juga akan mengeluarkan data Initial Jobless Claim dam Continuing Claims yang di proyeksikan mengalami penurunan. Penjualan barang – barang tahan lama, atau Durable Goods Orders menjadi perhatian dimana di proyeksikan turun?

“Minggu ini merupakan minggu yang tenang, begitupun dengan volatilitas pasar. Pergerakan mungkin akan terbatas, setidaknya hingga 22 November mendatang, dimana FOMC Minutes Meeting akan menjadi penentu,” tegasnya.

Seneda, analis BinaArtha Sekuritas Ivan Rosanova mengatakan, hari ini IHSG masih dalam trend bullish. Level support IHSG berada pada 6.830, 6.760, 6.700 dan 6.633, sementara level resistennya di 6.992, 7.058, 7.128 dan 7.199.

“IHSG sedang berkonsolidasi di bawah resisten fraktal 6.992, dimana penembusan ke atasnya akan membuka jalan menuju 7.058. Nmaun demikian IHSG dapat mengisi gap 6.886 sampai 6.906 apabila tetap berada di bawah 69.92. Berdasarkan infikator MACD menandakan momentum bullish,” jelas Ivan

Adapun rekomendasi saham hari ini dari tiga perusahaan sekuritas, antara lain sebagai berikut.

1. BinaArtha Sekuritas

  • ARTO rekomendasi speculative buy, support 2.000, resistence 2.530 sampai 3.090.
  • BBNI rekomendasi buy on weakness, support 4.740, resistence 5.100 sampai 5.650.
  • BMRI rekomendsai buy on weakness, support 5.575, resistence 6.000 sampai 6.850.

2. Pilarmas Investindo

  • PTPP last price 605, support 590, resistance 625, target 620
  • CPIN last price 5.500, support 5.500, resistance 5.600, target 5.575
  • NCKL last price 1.085, support 1.040, resistance 1.105, target 1.100

3. WH Project

  • JTPE rekomendasi buy, support 332, resistance 380.
  • BUAH rekomendasi buy, support 1.770, resistance (estimasi) 1.900.
  • TPIA rekomendasi buy, support 2.940, resistance 3.100?

Disclaimer : Atikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutanm dan kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

November 25, 2023 admin

Bangun Gazebo di Rumah? Ini 5 Hal yang Wajib Dipertimbangkan

Bangun Gazebo di Rumah

Bangun Gazebo di Rumah – Jika memiliki halaman, Gazebo adalah tambahan fasilitas yang bagus untuk melengkapi rumah anda.

Selain bersantai bersama keluarga, anda bisa memanfaatkan gazebo untuk yoga, bekerja atau kegiatan lainnya. Namun memasang gazebo di halaman tidak semufah mendirikan tenda. Ternyata, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan sebelum menambahkan struktur sekunder tersebut.

Berikut 5 hal penting yang perlu di pertimbangkan secara matang sebelum menghadirkan gazebo di halaman rumah.

1. Ukuran

Meskipun gazebo bisa di buat dalam berbagai bentuk dan ukuran, salah satu hal pertama yang perlu anda pertimbangkan adalah ukuran halaman.

Ini akan membantu anda menentukan ukuran gazebo yang akan di buat. Ukuran gazebo yang tepat juga tidak akan membuat halaman terlihat terlalu sempit dan anda masih bisa memanfaatkan halaman untuk hal yang lain.

2. Jenis Atap

Hal berikutnya yang perlu di pikirkan adalah jenis atap yang di inginkan. Secara umum, gazebo memiliki tiga tipe utama yakni gazebo hard top, soft top dan pop up.

Masing – masing memiliki kekuatan berbeda yang lebih sesuai dengan lokasi dan ruang yang tersedia di halaman rumah. Gazebo hard top, misalnya, memiliki atap yang terbuat dari bahan padat seperti kayu, baja, polikarbonat, atau aluminium.

Jika anda tinggal di tempat yang sering di landa badai atau kondisi cuaca buruk lainnya maka ini cocok. Sebaliknya, gazebo dengan soft top hanya bersifat sementara. Sesuai dengan namanya, biasanya atap terbuat dari bahan yang lebih lembut, seperti atap kain, plastik, dan jaring.

Sementara itu, gazebo pop up agak mirip dengan soft top. Namun terbuat dari bahan yang lebih rungan, sehingga anda dapat memasangnya dengan cepat dan tanpa banyak usaha.

Baca Juga Artikel Lain di bogorupdate.id

3. Bentuk

Umumnya gazebo di desain dengan berbagai bentuk seperti persegi, oval, heksagonal, segi delapan, dan persegi panjang. Bentuk gazebo yang akn di pilih juga sangat bergantung pada penempatannya di halaman rumah.

Jika ingin meletakkannya di sudut, maka gazebo dengan sisi – sisi seperti persegi, heksagonal, persegi panjang merupakan pilihan ideal.

Namun jika anda ingin meletakannya di tengah taman, bentuk bulat dan bentuk gazebo dengan sisi lebih kecil sangat di rekomendasikan.

4. Listrik dan air

Tergantung bagaimana anda akan menggunakan gazebo, anda juga perlu memikirkan bagaimana anda akan menambahkan sambungan listrik dan air ke sana.

Jika anda sering mengundang teman atau kerabat dan ingin menggunakan gazebo sebagai tempat berkumpul, anda mungkin perlu menambahkan lampu dan stopkontak.

Jika anda ingin menambahkan air mengalir ke dalamnya agar lebih berfungsi, anda juga perlu menambahkan sambungan air.

5. Proses pembuatan

Tergantung pada desain gazebo pilihan anda, anda juga perlu memikirkan bagaimana proses instalasi atau pembuatannya. Jika anda menginginkan gazebo hard top, pemasangannya akan sedikit lebih rumit. Oleh karena itu, di perlukan bantuan profesional.

Namun, jika anda menginginkan gazebo dengan atap soft top atau atap pop up, pemasangannya lebih mudah bahkan bisa di lakukan sendiri tanpa bantuan profesional.